fbpx
kamar 2x2 minimalis

4 Tips Membuat Kamar 2×2 Minimalis Nampak Lebih Besar

Ruang pribadi tak perlu memiliki langit-langit yang tinggi ataupun areanya yang luas. Cukup dengan kamar 2×2 minimalis saja, kita bisa dengan nyaman berada di sana selama mungkin.

Faktanya, kamar tidur yang kecil seringkali lebih mampu memberikan suasana yang nyaman dan mesra, serta membantu kita menjadi lebih santai dan tetap pada karakter pribadi sendiri.

Triknya adalah menata furnitur dan aksesori kamar tidur kecil ini dengan sentuhan fungsional dan estetisnya.

Tujuannya adalah agar ruangan kita memiliki multifungsi dengan ilusi yang nampak besar dan luas.

Jika tertarik, maka terus membaca! Karena di bawah ini ada 4 trik agar kamar 2×2 minimalis kamu nampak lebih bergaya dan lebih luas.

Tingkatkan Fungsi Ruangan

desain kamar minimalis 2x2

Untuk memaksimalkan kamar tidur kecil kita, pertama-tama kita harus memutuskan terlebih dahulu cara menggunakan ruangan privasi tersebut sebaik mungkin.

Tiap orang tentunya memiliki aktivitas yang berbeda di dalam kamarnya masing-masing. Misalnya ada yang bekerja, berolahraga, bermain gitar, atau sekedar numpang tidur saja karena kesibukan aktivitas di siang hari.

Nah, aktivitas terbanyak yang dilakukan di kamar tersebut haruslah lebih ditingkatkan fasilitasnya. Keluarkan barang yang tak diperlukan agar tidak memberikan kesan sumpek.

Tentu saja, kasur harus tetap tersemat karena sudah menjadi furnitur utama dari ruangan privasi kamu tersebut, dan seringkali menjadi fokus pertama dari sebuah kamar tidur.

Posisikan Tempat Tidur

kamar anak minimalis 2x2

Jangan pernah menggunakan kasur double size untuk kamar 2×2 minimalis. Karena akan lucu saja jika setengah ruangan tersebut habis untuk menampung furnitur tersebut.

Sekalipun kamu hanya menggunakan ruangan tersebut untuk numpang tidur saja, akan tetapi harus tetap nampak rapi dan terbebas dari kata sumpek, agar otak dapat ter-refresh dengan baik setelah seharian bekerja dan mencoba beristirahat di sana.

BACA JUGA :  ✔ 38+ Ruang TV Minimalis Menyeimbangkan Gaya dan Fungsionalitas

Selanjutnya, akan lebih baik jika kamu tidur tanpa ranjang. Posisi kasur yang lebih bawah akan memberikan ilusi ruangan luas karena jarak antara langit-langit dan tempat tidur agak berjauhan.

Bahkan jika kamu menggunakan kasur single, furnitur tambahan seperti meja toilet minimalis saja masih bisa muat di dalamnya.

Pilih Titik Fokus Kamar Tidur

model kamar minimalis 2x2

Kasur memang sudah menjadi titik fokus utama dari kamar 2×2 minimalis kamu, akan tetapi masih harus menambah satu lagi objek agar ruangan tidak nampak kesepian.

Kamu bisa menyesuaikannya dengan kegiatan yang paling banyak dihabiskan di ruangan tersebut, entah itu meja rias, meja belajar, gitar, atau poster yang mencirikan jati diri kamu di sana.

Ingat, pilih satu saja! Karena jika lebih daripada itu, malah akan membuat kamar kita menjadi nampak berantakan dan tak terurus.

Berikan warna netral pada dinding agar titik fokus tersebut semakin jelas terlihat oleh kita maupun orang lain yang mengintip.

Maksimalkan Pencahayaan Dalam Ruangan

kamar aesthetic 2x2

Cahaya memainkan peran besar terhadap suatu ruangan kecil, terutama untuk kamar 2×2 minimalis. Untuk alasan ini jugalah kita harus menggunakan warna netral pada dinding agar cahaya alami di siang hari dan lampu di malam hari dapat terpantul dengan sempurna.

Pencahayaan tersebut juga harus didukung dengan tata letak kamar tidur minimalis dengan cara menghindari memasukan terlalu banyak barang.

Jika dipaksakan, maka akan menghasilkan terlalu banyak bayangan dan terjadilah perasaan sumpek di sana.

Terdapat pula dampak terhadap kesehatan kita, karena ruangan gelap bisa mengurangi mood kita di pagi hari. Jadi, selalu hati-hati dalam positioning barang-barang kamu di dalam kamar ya!

About Subaru

Rumah adalah sebuah tempat di bumi yang sangat indah. Tempat yang lebih berharga dari lainnya. Oleh karena itu, desainlah rumahmu dengan cantik agar kamu selalu nyaman di rumah.

Baca Juga

Inspirasi Desain Rumah Minimalis Januari 2024

Rumah minimalis adalah salah satu gaya arsitektur yang banyak diminati oleh masyarakat modern. Rumah minimalis …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *